Bina Santri Lapas ; Menjemput Hidayah di Balik Jeruji Besi

Bina Santri Lapas merupakan program Dompet Dhuafa yang memberikan kontribusi empati kepada warga binaan melalui pembinaan mental spiritual, kemandirian, kepribadian hingga motivasi hidup yang lebih baik

Kata para Santri

“Di tempat ini saya belajar untuk memperbaiki diri. Melalui bimbingan dari ustadz-ustadz, Alhamdulillah perlahan saya memiliki hafalan, dan mendapatkan pemahaman mengenai nilai kebaikan yang belum saya dapatkan dari lingkungan di luar sana"
LM
Penerima Manfaat Bina Santri Lapas Gunung Sindur
“Dulu saya pakai tato karena ikut-ikutan teman saja, sekarang saya mau hapus karena saya ingin menghilangkan sisi kelam hidup saya dulu. Saya ingin setelah keluar bersih hati, bersih juga badan saya dari hal negatif”
S
Penerima Manfaat Bina Santri Lapas Nusakambangan

BINA SANTRI LAPAS

Program Bina Santri Lapas – Dompet Dhuafa telah hadir sejak tahun 2005 dan hingga kini telah bekerja sama di beberapa Lembaga Pemasyarakatan. Atas dedikasinya, program ini telah mendapatkan apresiasi dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM. Program Pembinaan di LAPAS dibagi menjadi 2 yaitu, Pembinaan Kepribadian dan Pembinaan Kemandirian.

Pengetahuan

Memberikan pengetahuan keagamaan kepada santri / warga binaan lapas, sehingga kualitas kepribadiannya semakin baik

Penyadaran

Memberikan penyadaran kepada santri / warga binaan untuk menjadi warga negara yang taat hukum

Pembinaan

Sebagai alternatif kegiatan pembinaan warga binaan/santri dan juga sebagai sarana menyiapkan kader da’i lapas
0 +
Penerima Manfaat 2019
0 +
Lembaga Pemasyarakatan

Yang kelam cukup masa lalu, masa depan jangan. Ayo dukung agar warga binaan bisa lebih baik dan kembali diterima masyarakat

dompet dhuafa putih web

#BeraniBerbagi

Sejak tahun 1993, Dompet Dhuafa membentang kebaikan ZISWAF Anda kepada lebih dari 19 juta penerima manfaat

Mari bersama tumbuhkan ZISWAF untuk berdayakan umat

Legalitas

Lembaga Amil Zakat Nasional sesuai SK Menteri agama No 239/2016.
Nazhir Wakaf, sesuai SK BWI No 36.74.3.1.00001/2011 (wakaf aset) dan No 3.3.00100/2015 (wakaf uang)

Informasi dan Konfirmasi :
WA : 08111 5 444 88 | Tlp : 021-741 6050
layandonatur@dompetdhuafa.org